
www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id. SURABAYA—Setiap tahun, umat Kristiani di seantero dunia memperingati Hari Paskah, yang menjadi momen refleksi spiritual dan menjadi inti dari ajaran iman Kristiani tentang pengorbanan dan kebangkitan Yesus Kristus.
Dilansir dari berbagai sumber, Hari Paskah yang diperingati pada Minggu, 20 April 2025 untuk memperingati kematian dan kebangkitan Yesus Kristus sang Juru Selamat.
Paskah menjadi hari kemenangan Yesus Kristus dari kematian. Dia mengorbankan dirinya untuk menebus kesalahan dan dosa umat manusia. Kebangkitan Yesus memberikan pengharapan bagi umat-Nya yang telah ditebus dengan darah milik-Nya.
Guru besar sekaligus sekretaris Majelis Wali Amat (MWA) Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Prof. Budi Jatmiko mengucapkan Selamat Hari Raya Paskah untuk umat Kristiani.
“Melalui Kematian dan Kebangkitan Yesus membuktikan bahwa Allah mengasihi umat-Nya, dan puncak kasih-Nya yaitu pada kematian Yesus di kayu salib untuk menebus dosa umat manusia,” ucapnya.
Ia menambahkan, kebangkitan Yesus berarti kematian tidak berkuasa lagi atas-Nya; yang membuktikan bahwa Dia benar-benar adalah Tuhan. Berita ini membawa pengharapan dan sukacita bagi orang yang percaya kepada-Nya. Kepercayaan mereka tidak sia-sia.
“Karena itu, kita dipanggil untuk saling mengasihi,” ucap guru besar Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) kampus berjuluk ‘Rumah Para Juara’ Itu.
Ia menjelaskan, kasih itu sabar; kasih itu murah hati; Yesus tidak cemburu. Yesus tidak memegahkan diri dan tidak sombong. Yesus tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri.
“Yesus tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain. Ia tidak bersukacita, karena ketidakadilan tetapi ia bersukacita karena kebenaran. God Bless You (Tuhan Memberkati),” tutupnya.
Dia berharap, Hari Paskah menjadi momentum untuk saling menebar cinta kasih dan mengasihi satu sama lain, baik dalam konteks keluarga besar Unesa, masyarakat, dan semua.[*]
***
Reporter: Fatimah Najmus Shofa (FBS)
Editor: @zam*
Basis foto: Hondabanyurangi.com
Editor foto: @zam*
Share It On: